Mengenal Perdarahan Intracerebral (ICH)

2022-06-17 02:37:51


Halo sobatners!!

Tahukah kalian tentang perdarahan intracerebral?

Perdarahan intracerebral adalah perdarahan spontan yang bukan disebabkan oleh trauma, yang darahnya masuk parenkim otak membentuk hematoma. Akibat perdarahan, terjadi hematoma intracerebral yang mengakibatkan terjadinya peningkatan tekanan intrakranial dan penekanan pada jaringan otak sekitar yang menyebabkan terjadinya defisit neurologis. Apabila tidak diatasi dengan cepat, dapat mengakibatkan kematian atau kecacatan. Maka dari itu, diperlukan penanganan yang cepat dan tepat.

Penyebab perdarahan intracerebral adalah cedera kepala berat, hipertensi, aterosklerosis serebral (penyempitan dan pengerasan pembuluh darah arteri di serebral akibat penumpukan plak pada dinding pembuluh darah), hemoragi serebral (pecahnya pembuluh darah serebral dengan perdarahan ke dalam jaringan otak atau ruang sekitar otak). Akibatnya adalah penghentian suplai darah ke otak yang menyebabkan kehilangan sementara atau permanen gerakan, berpikir memori, bicara, atau sensasi.

Lalu, bagaimana cara mencegahnya?

1. Menghindari merokok, stres mental, alkohol, kegemukan, konsumsi garam berlebihan, obat-obatan golongan amfetamin, kokain, dan sejenisnya.

2. Mengurangi kolesterol dan lemak dalam makanan seperti daging berlemak atau goreng-gorengan.

3. Mengatur pola makan yang sehat seperti kacang-kacangan, susu dan kalsium, ikan, serat, vitamin yang diperoleh dari makanan dan bukan suplemen (vitamin C, E, B6, B12, dan beta karoten), teh hijau dan teh hitam, serta buah dan sayur-sayuran.

4. Mengendalikan faktor risiko stroke seperti hipertensi, diabetes melitus, penyakit jantung, dan lain-lain.

5. Menganjurkan konsumsi gizi yang seimbang dan berolahraga secara teratur minimal jalan kaki selama 30 menit, cukup istirahat dan check up kesehatan secara teratur minimal 1 kali dalam setahun bagi yang berumur 35 tahun dan 2 kali dalam setahun bagi yang berumur di atas 60 tahun.

Upaya mengatasi perdarahan intraserebral:

Perawatan mungkin termasuk tindakan penyelamatan nyawa, pengurangan gejala, dan pencegahan komplikasi. Setelah penyebab dan lokasi pendarahan diidentifikasi, perawatan medis atau bedah dilakukan untuk menghentikan pendarahan, menghilangkan bekuan darah, dan mengurangi tekanan pada otak. Jika hal ini diabaikan, maka otak pada akhirnya akan menyerap bekuan darah dalam beberapa minggu. Namun, kerusakan otak yang disebabkan oleh ICP dan racun darah mungkin tidak dapat dipulihkan.

Umumnya, pasien dengan perdarahan kecil (3 cm3) yang memburuk atau yang memiliki kompresi batang otak dan hidrosefalus dirawat dengan pembedahan untuk menghilangkan hematoma sesegera mungkin. Pasien dengan perdarahan lobar besar (50 cm3) yang memburuk biasanya menjalani operasi pengangkatan hematoma.

Sumber:

Julianti, N. (2015). Haemorrhagic Stroke On Elderly Man With Uncontrolled Hypertension. Agromed Unila, 2(1), 32–38.
Mayfield clinic.(n.d.). Perdarahan intraserebral (ICH). Retrieved from https://mayfieldclinic.com/pe-ich.htm

 

Penulis: Titis Nurmalita Dianti (Airlangga Nursing Journalist)
Editor : Salwa Az Zahra (Airlangga Nursing Journalist)


KIRIM TULISAN
LITERASI HIDUP SEHAT