INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Manfaat Musik Klasik bagi Kesehatan

  • By Alina Ramadani
  • In Lihat
  • Posted 21 March 2021

Musik klasik dikenal sebagai salah satu jenis musik bernada lembut. Biasanya musik klasik banyak didengarkan oleh orang-orang yang butuh ketenangan. Tidak sedikit dari pelajar yang memanfaatkannya sebagai pendamping ketika belajar. Melodinya yang pelan dan lembut mampu membantu pikiran dan tubuh kita lebih santai, dimana pernapasan dan detak jantung ikut hanyut dalam irama musik klasik.

Berikut Ini Manfaat Musik Klasik bagi Kesehatan.

● Meningkatkan Daya Ingat

Beberapa penelitian membuktikan bahwa orang yang mendengarkan musik klasik saat membaca memiliki daya ingat lebih tajam dibanding yang tidak.

● Menurunkan Tekanan Darah

Pada beberapa penelitian, mengenai manfaat musik klasik untuk menurunkan tekanan darah, didapatkan bahwa orang yang sering mendengarkan musik klasik memiliki tekanan darah yang lebih rendah daripada yang tidak. Dengan kondisi tekanan darah yang rendah dan dalam batas normal, kesehatan jantung dapat terjaga dan risiko penyakit jantung ikut menurun.

● Mengurangi Stress

Aktivitas sehari-hari yang kita lakukan terkadang dapat meningkatkan stress, apalagi di saat kesibukan semakin padat. Oleh karena itu, musik klasik dapat menjadi alternatif untuk mengatasinya. Penelitian membuktikan bahwa kadar kortisol atau hormon stres dalam tubuh dapat mengalami penurunan saat mendengarkan musik klasik.

● Meningkatkan Kualitas Tidur

Semua orang pasti pernah mengalami gangguan tidur seperti insomnia. Musik klasik mungkin dapat dimanfaatkan sebagai salah satu solusi mempercepat tidur. Irama dan melodi musik klasik yang lembut ketika didengarkan sebelum tidur dapat meningkatkan kualitas tidur sehingga tidur akan nyenyak dan lebih lama.

Referensi Musik Klasik

Musik klasik dari Mozart, Strauss, ataupun Bach dapat dijadikan pilihan untuk didengarkan. Namun, beberapa penelitian juga menyebutkan tidak semua orang mendapatkan pengaruh dari musik klasik. Hal ini disebabkan selera musik setiap orang yang berbeda.

 

Penulis : Dyah Putri Ayu Lestari

Editor : Rifdayanti Mitra Amalia

 

Referensi: https://www.alodokter.com/manfaat-musik-klasik-bagi-kesehatan

Pin It
Hits 2621