INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Manfaat Cabe Justru Dapat Meringankan Gangguan Perut

  • By
  • In Lihat
  • Posted 10 May 2021
×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 735

Rasa pedas dari cabe sering dituding sebagai penyebab sakit perut. Namun sebenarnya, manfaat cabe justru sebaliknya. Kandungan dari cabe dapat meringankan gangguan perut.

Cabe terdiri dari berbagai jenis yang tersebar di berbagai benua, termasuk negara-negara di Asia. Tanaman ini berasal dari daratan Amerika yang kemudian menyebar daerah lain sebagai makanan dan obat. Rasa pedas dan panas ketika cabe dioles, dijilat atau ditelan, disebabkan oleh kandungan capsaicinnya.

Selain capsaicin, manfaat cabe untuk kesehatan juga bisa berasal dari senyawa capsanthin, violaxanthin, lutein, asam sinapinic, dan asam ferulat yang terkandung di dalamnya. Capsanthin adalah karotenoid dalam cabe merah yang bersifat antioksidan untuk melawan kanker. Violaxanthin adalah karotenoid yang terdapat pada cabe berwarna kuning. Sedangkan lutein adalah senyawa yang umumnya terdapat pada cabe hijau. Senyawa ini dikaitkan dengan kesehatan mata. Asam sinapinic dan asam ferulat pada cabe juga bersifat antioksidan untuk melindungi tubuh dari berbagai penyakit kronis.

Manfaat Cabe untuk Melancarkan Saluran Pencernaan

Cabe dapat dikonsumsi segar ataupun dikeringkan untuk tujuan pengawetan. Cabe kering dapat ditumbuk untuk disajikan dalam bentuk bubuk. Selain itu, cabe juga dapat dipanggang atau dibakar hingga berwarna kehitaman.

Berbeda dengan pandangan umum yang menuduh cabe sebagai penyebab sakit perut, manfaat cabe justru dapat digunakan untuk mengatasi berbagai gangguan pencernaan. Cabe dapat dimanfaatkan untuk mengatasi rasa tidak nyaman pada lambung (dispepsia), nyeri ulu hati, perut kembung, dan mual. Makanan pedas yang mengandung cabe juga terlihat dapat menghambat pertumbuhan bakteri H.pylori yang dapat menyebabkan luka pada dinding lambung.

Selama ini, penderita tukak lambung diminta membatasi atau menghindari cabe. Namun, penelitian menemukan bahwa cabe tidak selalu menjadi penyebab terjadinya tukak lambung. Capsaicin dalam cabe tidak menstimulasi pembentukan asam lambung, justru mencegah hal tersebut. Capsaicin akan menstimulasi kondisi basa pada lambung, serta memperlancar peredaran darah dan meningkatkan produksi lendir yang melindungi dinding lambung dari kerusakan. Capsaicin juga dapat memengaruhi saraf lambung yang mengatur rangsang nyeri.

Namun efek baik ini berlaku hanya pada sebagian orang, terutama mereka yang belum pernah menderita tukak lambung. Jika sebelumnya Anda sudah pernah mengalami luka di dinding lambung, dan semakin memburuk saat mengonsumsi makanan pedas yang mengandung cabe, maka sebaiknya menghindari konsumsi cabe.

Manfaat Cabe Berdasarkan Kandungan Nutrisinya

Secara umum, kandungan nutrisi pada cabe merah dan hijau tidak jauh berbeda. Manfaat cabe dari kandungan nutrisinya bisa didapatkan dari karbohidrat, serat, protein, serta vitamin dan mineral seperti vitamin A, B6, C, K, folat, magnesium, zat besi, tembaga, dan kalium. Selain itu, cabe juga rendah kalori.

Secara khusus, manfaat cabe dengan kandungan vitamin C mampu membantu penyerapan zat besi oleh tubuh. Vitamin B6 memiliki fungsi penting dalam metabolisme energi. Kalium merupakan mineral dan elektrolit yang bermanfaat untuk mengurangi risiko penyakit jantung. Mineral tembaga pada cabe bersifat antioksidan dan penting untuk kesehatan tulang dan sel saraf. Sedangkan betakaroten yang terkandung dalam cabe akan diubah menjadi vitamin A di dalam tubuh.

Selain itu, capsaicin pada cabe juga disebut mampu membantu menurunkan berat badan, karena dapat menekan nafsu makan sekaligus meningkatkan metabolisme tubuh. Zat pemberi rasa pedas pada cabe ini juga dapat meningkatkan suhu tubuh sehingga membuat kalori terbakar lebih banyak ketika mengonsumsi cabe.

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa mereka yang terbiasa mengonsumsi makanan pedas yang mengandung cabe, memiliki risiko lebih kecil untuk terkena penyakit jantung dan aterosklerosis.

Apakah Anda ingin merasakan nikmatnya sajian bercabe tapi takut merasa kepedasan? Jangan khawatir, ada trik yang dapat Anda lakukan. Lupakan air, sediakan susu di samping makanan Anda. Lemak pada susu akan segera menetralkan rasa pedas di mulut. Meski manfaat cabe tidak sedikit, namun sebaiknya hindari mengonsumsi cabe secara berlebihan.

Pin It
Hits 508