INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Manfaat Tidur Siang untuk Kesehatan

  • By
  • In Lihat
  • Posted 21 May 2021
×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 737

Tidur siang merupakan aktivitas yang sering terlewatkan oleh sebagian orang dikarenakan aktivitas yang sibuk atau suatu lain hal. Padahal tidur siang memiliki dampak manfaat yang sangat baik bagi tubuh. Tidur siang diketahui sangat baik memberikan manfaat bagi kesehatan fisik dan mental, asalkan dilakukan dengan cara yang baik.

Kebanyakan orang akan berpikir tidur dalam waktu yang lama akan memberikan efek yang maksimal Ketika kita terbangun nantinya. Hal tersebut salah diasumsikan oleh kebanyakan orang. Tidur dalam waktu yang lama bisa kita lakukan di malam hari, lalu bagaimanakah dengan tidur siang?

Durasi yang tepat untuk melakukan tidur siang yaitu 20-30 menit. Lalu apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari tidur siang ini?
1.Meningkatkan konsentrasi dan kewaspadaan
Dalam sebuah riset, tidur dengan waktu yang cukup dapat meningkatkan energi dan melancarkan aliran darah, termasuk di otak. Orang yang melakukan tidur siang tidak lebih dari 30 menit, akan terlihat lebih segar, fokus, dan tanggap.
2.Membuat lebih produktif
Dengan melakukan tidur siang dalam waktu yang singkat, ini akan meningkatkan kemampuan psikomotor seseorang.
3.Memperbaiki mood swing
Dalam keadaan stress, cemas, atau gelisah, tidur siang merupakan cara yang tepat untuk dilakukan karena hal tersebut bisa digunakan untuk sebuah relaksasi. Sehingga ketika kita bangun setelah tidur siang, suasana hati akan menjadi lebih baik.
4.Meningkatkan memori daya ingat
Sebuah riset menyebutkan bahwa jika kita rutin melakukan tidur siang akan bermanfaat untuk menambah memori daya ingat dan kemampuan mengolah informasi.
5.Menurunkan tekanan darah dalam tubuh
Tidur siang dapat bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah dan menjaga tekanan darah tetap stabil. Sebuah riset menyebutkan bahwa orang yang rutin tidur siang dan dilakukan dengan durasi yang cukup akan memiliki risiko lebih rendah terkena hipertensi. Hal ini dikarenakan tidur siang dapat mengurangi hormon stres kortisol, yaitu salah satu hormon yang dapat menyebabkan tekanan darah meningkat.
6.Menambah jam tidur
Orang yang memiliki pekerjaan secara shift akan memiliki waktu yang kurang untuk tidur di malam hari sehingga tidur siang menjadi pilihan. Biasanya mereka akan membagi waktu tidur siang sekitar 1-1,5 jam dan tidur malam 6 jam. Pola tidur inilah yang dinamakan tidur bifarik.

Penulis : Denata Rahmadani L
Editor : Titis Nurmalita

Referensi:
Adrian, Kevin. 2021. Inilah 5 Manfaat Tidur Siang bagi kesehatan Tubuh dalam https://www.alodokter.com/pertimbangkan-kembali-manfaat-tidur-siang diakses tanggal 5 Mei 2021
Trifiana, Azelia. 2020. Cukup 10 Menit, Tidur Siang yang Baik Sangat Efektif Perbaiki Mood dalam https://www.sehatq.com/artikel/cukup-10-menit-tidur-siang-yang-baik-sangat-efektif-perbaiki-mood#manfaat-tidur-siang diakses tanggal 5 Mei 2021

Pin It
Hits 2402