INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

PENTINGNYA SUPPORT SYSTEM

  • By
  • In Lihat
  • Posted 02 July 2021
×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 737

Support system adalah istilah untuk sekumpulan orang di sekitar kita, misalnya keluarga, sahabat, teman, atau kolega, yang senantiasa memberikan dukungannya, baik secara moril atau materil, kapanpun kita butuhkan. Support system terdiri dari orang-orang yang mampu memahami, memberi semangat, dan selalu peduli terhadap setiap keadaan yang kita alami, baik itu keadaan yang menyenangkan maupun menyulitkan kita.

Dilansir dari alodokter.com, berikut adalah berbagai manfaat yang bisa diperoleh jika memiliki support system yang kuat:
1. Membantu menangani situasi sulit
Setiap orang pasti pernah menemukan situasi sulit dalam hidupnya. Pada saat inilah support system sangat dibutuhkan. Saat sedang dihadapkan pada suatu masalah yang mungkin membuat bimbang dan ingin menyerah, cobalah untuk menceritakan hal tersebut dan mintalah saran dari support system. Hal ini dapat menghindarkan dari keputusan yang gegabah.
2. Mengatasi stres
Tidak hanya membantu menangani situasi yang sulit, hadirnya support system juga bisa membantu mengatasi stres serta menurunkan risiko sakit akibat stres, baik itu sakit secara fisik maupun mental. Pada sebuah penelitian, ditemukan bahwa dukungan dari support system yang kuat pada masa krisis mampu menurunkan risiko mengalami gangguan mental, seperti stres pascatrauma (PTSD), dan gangguan kesehatan, seperti tekanan darah tinggi dan penyakit jantung.
3. Meningkatkan motivasi
Support system juga bisa mendorong untuk melakukan hal-hal yang positif. Sebagai contoh, saat sedang mencoba untuk menghentikan kebiasaan buruk, seperti merokok, support system bisa menjadi orang yang membantu mengingatkan dan menambah motivasi.
4. Menyehatkan fisik dan mental
Dukungan dari support system juga bisa membuat lebih bahagia dan kuat dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Ditambah lagi, cenderung akan memilih pola hidup yang lebih sehat. Hal ini pada akhirnya dapat meningkatkan kesehatan, baik secara fisik.

Sumber : alodokter.com

Penulis : Natasya Putri R
Editor : Titis Nurmalita

Pin It
Hits 8450