INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Tak Hanya Enak, Ini Manfaat Kolang Kaling bagi Tubuh

  • By
  • In Lihat
  • Posted 26 April 2021
×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 737

Kolang kaling berasal dari biji buah aren yang telah diolah sedemikian rupa untuk menghilangkan getahnya hingga dapat dikonsumsi. Kolang kaling memiliki warna bening dengan tekstur yang kenyal. Biasanya diolah dengan sirup, sebagai campuran es, atau sebagai manisan. Rasanya enak dan menyegarkan, sehingga digemari oleh banyak orang. Tak hanya enak, ternyata kolang kaling memiliki manfaat yang baik bagi tubuh. Berikut adalah manfaat dari kolang kaling.

Melancarkan sistem pencernaan
Kolang kaling kaya akan serat yang dapat mendukung pergerakan sistem pencernaan, sehingga sangat bermanfaat untuk mengatasi konstipasi. Selain itu, serat dapat juga mencegah kegemukan dan kanker usus.

Mencegah penuaan dini
Senyawa galaktomanan pada kolang kaling mampu menghambat munculnya bintik-bintik hitam pada kulit. Galaktomanan dapat melawan radikal bebas yang memicu penuaan dini.

Menjaga kesehatan tulang
Kalsium dan fosfor yang tinggi pada kolang kaling sangat baik untuk kesehatan dan kekuatan tulang. Kalsium dan fosfor dapat mencegah osteoporosis atau penurunan kepadatan tulang setelah menopause pada wanita.

Meningkatkan daya tahan tubuh
Vitamin C dalam kolang kaling berfungsi sebagai antioksidan dengan menangkap radikal bebas, sehingga daya tahan tubuh meningkat.

Menghidrasi tubuh
Kadar air beserta vitamin dan mineralnya mampu membantu menghidrasi tubuh. Selain dengan memperbanyak asupan air putih, kolang kaling dapat juga memberikan cairan bagi tubuh.

Mencegah kegemukan
Kadar pati yang tinggi mampu memberikan rasa kenyang dan menghentikan nafsu makan. Kolang kaling dipercaya cocok untuk dikonsumsi sebagai makanan saat diet.

Mencegah anemia
Zat besi pada kolang kaling bermanfaat dalam pengangkutan oksigen ke seluruh tubuh. Zat besi mampu mengatasi rasa lelah akibat anemia atau kekurangan zat besi.

Itulah berbagai manfaat dari kolang kaling untuk kesehatan. Manfaatnya dapat dirasakan secara optimal jika diolah dengan tepat. Hindari konsumsi berlebihan, terutama jika diseertai dengan pemanis. Hal ini dapat menyebabkan risiko obesitas dan berbagai penyakit lainnya.

Referensi:
https://www.alodokter.com/inilah-manfaat-kolang-kaling-bagi-tubuh.
https://hellosehat.com/herbal-alternatif/herbal/manfaat-kolang-kaling/.

Penulis: Tiffani Nur Widya Andari
Editor : Titis Nurmalita

Pin It
Hits 1439