Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga dan Bharati Vidyapeeth College of Nursing India Gelar International Collaboration Meeting

  • By USI_FKp
  • In Ners News
  • Posted 05 November 2025

NERS NEWS  Surabaya, 31 Oktober 2025 Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga (FKp UNAIR) terus menunjukkan komitmennya dalam memperluas jejaring internasional dan memperkuat peran akademik global melalui kegiatan International Collaboration Meeting bersama Bharati Vidyapeeth College of Nursing, Pune, India. Pertemuan ini dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting dan dihadiri oleh pimpinan fakultas dan perwakilan kedua institusi.

Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam mempererat kerja sama antarperguruan tinggi di kawasan Asia dan mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 3 (Good Health and Well-Being), SDG 4 (Quality Education) dan SDG 17 (Partnerships for the Goals).

Wakil Dekan III Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga, Nuzul Qur’aniati S.Kep., Ns., M.Ng., Ph.D menekankan pentingnya kolaborasi lintas negara dalam memperkuat kapasitas akademik, riset, dan pengabdian masyarakat yang berorientasi global. Sementara itu, perwakilan Bharati Vidyapeeth College of Nursing, Pune, menyampaikan antusiasme dan harapan besar terhadap sinergi antara kedua institusi. Mereka menilai bahwa kolaborasi ini membuka peluang luas bagi dosen dan mahasiswa untuk terlibat dalam kegiatan akademik internasional yang bermakna, seperti student exchange, guest lecture program dan lainnya.

Kegiatan ini juga menjadi forum penting untuk bertukar gagasan mengenai isu-isu keperawatan kontemporer, pengembangan kurikulum berstandar global, serta integrasi nilai-nilai kemanusiaan dalam praktik keperawatan. Dalam diskusi tersebut, kedua pihak bersepakat untuk menjajaki berbagai bentuk kolaborasi yang sejalan dengan visi global Universitas Airlangga dan misi Bharati Vidyapeeth dalam memajukan pendidikan keperawatan berbasis riset dan nilai-nilai universal.

“Kolaborasi akademik lintas negara merupakan bentuk nyata dari SDG 17 yaitu Partnerships for the Goals, di mana perguruan tinggi berperan aktif menciptakan jejaring pengetahuan yang mendukung peningkatan mutu pendidikan dan kesehatan dunia,” ungkap Wakil Dekan III FKp UNAIR yang hadir dalam pertemuan tersebut. Melalui International Collaboration Meeting ini, Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga menegaskan perannya sebagai institusi pendidikan tinggi yang berorientasi global, inovatif, dan berkelanjutan. Kerja sama ini diharapkan tidak hanya memperkuat kapasitas akademik kedua institusi, tetapi juga berkontribusi nyata dalam mewujudkan dunia yang lebih sehat, setara, dan berkeadilan yang sejalan dengan semangat Sustainable Development Goals (SDGs).

Pin It
Hits 9

Berita Terbaru